Kumpulan Komik Islam Tentang Persahabatan


Komik Islam – Berikut ini kami akan memberikan contoh-contoh komik islam tentang persahabatan atau pertemanan dalam agama islam sehari-hari. Sebagaimana persahabatan dalam islam merupakan hal yang baik, jika itu mendatangkan kebaikan dan tetap memperhatikan agama.

Persahabatan atau pertemanan adalah istilah yang menggambarkan perilaku kerja sama dan saling mendukung antara dua atau lebih entitas sosial. Artikel ini memusatkan perhatian pada pemahaman yang khas dalam hubungan antar pribadi.

Dalam pengertian ini, istilah "persahabatan" menggambarkan suatu hubungan yang melibatkan pengetahuan, penghargaan, afeksi dan perasaan.

Dalam hal persahabatan dalam islam, berikut ini ada salah satu hadist hadits Abu Musa Al-Asyari. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

 “Permisalan teman yang baik dan teman yang buruk ibarat seorang penjual minyak wangi dan seorang pandai besi. Penjual minyak wangi mungkin akan memberimu minyak wangi, atau engkau bisa membeli minyak wangi darinya, dan kalaupun tidak, engkau tetap mendapatkan bau harum darinya. Sedangkan pandai besi, bisa jadi (percikan apinya) mengenai pakaianmu, dan kalaupun tidak engkau tetap mendapatkan bau asapnya yang tak sedap.” (HR. Bukhari 5534 dan Muslim 2628)

Dalam islam, hubungan persahabatan mendatangkan keindahaan. Tentu kita paham dengan Rasullah SAW dan sahabatnya yang berjuang dalam syiar islam. Bahkan karena persahabatan itulah sahabat nabi adalah orang-orang yang dijamin masuk kedalam surga.

Kita juga paham bahwa dalam praktik sehari-hari sahabat bisa selalu menyertai, namun seorang sahabat juga selalu membantu kita dalam kebaikan serta menasehati kita saat melakukan keburukan. Kehadiran mereka membawa kita semakin dekat kepada Sang Pencipta, Allah SWT. Bukan justru sebaliknya membuat kita tenggelam dalam bermaksiat kepada Allah dan semakin jauh dari-Nya.

Berikut ini adalah beberapa contoh kata kata persahabatan islam:

Tiga Keadaanb
A friend cannot be considered a friend until he is tested in there occasions: in time of need, behind your back, and after your death. – Ali ibn Abi Thalib

Seorang teman tidak bisa disebut sebagai teman sampai ia diuji dalam tiga keadaan; 1) Pada saat kamu membutuhkannya, 2) Bagaimana sikap yang ia tunjukkan di belakangmu, dan 3) Bagaimana sikapnya setelah kematianmu. – Ali bin Abi Thalib

A person who reminds you to “Fear Allah” is your true companion worth more than anything and everything this world can possibly offer. – Abu Maryam

Sesungguhnya orang yang senantiasa mengingatkanmu untuk selalu takut kepada Allah adalah teman sejatimu yang lebih berharga dari apa pun di dunia ini. – Abu Maryam

Hanya dua teman
You have 2 friends in this life, 1. Allah, and 2. Those remind you of Allah.

Kamu hanya memiliki 2 teman dalam hidup ini. Pertama adalah Allah, dan yang Kedua adalah orang yg selalu mengingatkanmu kepada Allah.

Selain kata-kata tersebut, kami juga mempunyai Kumpulan komik islam tentang persahabatan  yang bisa anda gunakan.


 Komik islam tentang persahabatan diatas bertema tentang menjaga persahabatan. Gambar atau komik atau poster diatas diambil dari pinterest. 



Komik dari portal islam gomuslim yang mengingatkan tentang kebaikan yakni menonton film yang tidak mendidik. 


Komik tentang pertemanan yang mengarahkan kepada kebaikan oleh gomuslim. Menceritakan tentang teman atau sahabat yang ikut pengajian. 


Percakapan dua sahabat pada akhir raya dan saling memaafkan. Persahabatan dalam islam juga menganjurkan untuk saling memaafkan.

Nah, itulah contoh komik islam tentang persahabatan. Semoga kita dan sahabat kita selalu dalam limpahan keberkahan dalam pertemanan dan diridhoi oleh Allah SWT. 

Amin. Baca jugu komik islam lucu

0 Response to "Kumpulan Komik Islam Tentang Persahabatan"

Post a Comment